waynepygram.com: Drama Strong Woman Do Bong Soon yang Menghibur
Kekuatan super? Siapa yang tidak menginginkan hal itu. Secara pribadi, saya juga menginginkan hal itu. Namun nyatanya, itu tidaklah mungkin. Beda dengan di drama, itu bisa saja terjadi. Seperti drama Strong Woman Do Bong Soon. Tokoh utamanya memiliki kekuatan super yang luar biasa. Drama ini sudah lama tayang. Namun, baru saya nikmati di bulan ini. Awalnya drama ini benar-benar menggugah saya. Sampai-sampai saya membaca sinopsisnya. Bukan hanya itu, saya juga mendownload dramanya. Tapi sayang, saya kecewa karena ketidakmampuan jaringan di daerah saya. Alhasil, hanya 2 episode yang terdownload. Itu pun membutuhkan perjuangan yang extra. Capek banget saya penasaran. Kira-kira lebih dari 3 bulan saya penasaran. Benar-benar malang diri saya ini. Hiks.
Hingga akhirnya, kemalangan itu berakhir pula. Tidak benar-benar berakhir sih sebenarnya, tapi ini cukup membantu untuk menikmati drama ini. Kebetulan teman saya memiliki jaringan yang bagus di daerahnya. Jadinya, saya memintanya untuk mendownloadkan saya. Namun alhasil, teman hanya bisa mendownloadkan sampai episode 4. Tapi syukurnya, kualitas gambarnya lebih bagus ketimbang hasil download saya.
Dan... tereng.... akhirnya saya menikmati drama ini secara lengkap. Namun, drama ini hanya pindah ke laptop doang. Saya baru menonton sampai 7 episode. Dan beginilah tanggapan saya.
Komedi yang menyegarkan
Fantasi dan komedi adalah genre yang saya suka dari drama. Untuk drama ini, komedinya berasa banget. Dari episode 1 hingga 2/3 benar-benar mampu membuat saya tertawa. Entah kenapa, suka sekali gaya komedi di drama ini. Walau pada dasarnya, ada bagian acting Park Bo Young membosankan menurut saya.
Bikin penasaran
Drama ini juga bikin saya penasaran. Terutama terkait dengan penculikan di gang rumah Do Bong Soon. Penculiknya terkesan misterius. Dari episode 1 sampai 5 saya dibuatnya penasaran. Bukan hanya itu, teror terhadap bos Do Bong Soon juga bikin penasaran. Kira-kira siapa yang menerornya. Hingga pada akhirnya, pada bagian episode ke-berapa saya bisa menebak dan tebakan saya itu memang benar. Bagi teman-teman pasti sudah bisa menebak bagian ini. Sama seperti drama lainnya. Biasanya, perbuatan buruk ditutupi oleh perbuatan baik. Teman-teman bisa mengerti, kan?
Bikin risih tapi mampu ketawa juga
Tidak tahu kenapa, saya sedikit risih dibagian adegan tokoh-tokoh cowok yang secara acting sudah mahir. Maksudnya saya, kedua cowok tokoh melakukan acting bagian di mana mereka berinteraksi layaknya pasangan. Tapi itu tidak sampai risih benar, cuma sedikit.
...................................
Jadi, kesimpulannya adalah darama Strong Woman Do Bong Soon cukup menghibur. Selama saya menontonnya sampai episode 7, belum ada hal-hal romantis dewasa yang mereka lakukan. Jujur, saya wanti-wanti adegan di drama ini. Maklum, saya nontonnya di bulan puasa ini. Apa saya tidak berlebihan?
Terakhir. Salut pada sutradaranya. Kenapa dibagian akhir selalu bikin penasaran? Sutradaranya memang mahir membuat strategi seperti ini. Benar-benar bikin penonton penasaran dan akan menantikan kelanjutan drama ini. Ya, begitulah tanggapan saya. Andai drama ini bisa diubah jadi buku, apa saya juga akan terhibur dan bikin penasaran? Entahlah.
Selamat menikmati dramanya bagi teman-teman yang lagi menonton. Atau yang belum menonton, saya rekomend drama ini. Bagi yang sudah menonton, kayaknya layak ditonton ulang. Benar begitu? Hehe.
Baca Juga